Wednesday, December 5, 2012

Hubungan Migrasi dengan Kejahatan

Terjadinya migrasi (perpindahan) penduduk dari sebuah tempat atau negara ke tempat lain dari waktu ke waktu terus mangalami perubahan. Perubahan migrasi tidak hanya dipengaruhi demograsi saja, namun cukup kompleks mulai dari ekonomi, politik, konflik sampai perubahan iklim.
Banyak dampak yang ditimbulkan dari migrasi ini, baik dampak positif maupun dampak positif. Salah satu dari dampak negatifnya adalah semakin banyaknya timbul kejahatan. Karena banyaknya penduduk yang bermigrasi disebuah tempat akan bertambah pula persaingan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
 Berbagai cara manusia berusaha untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari mereka. Dari yang halal sampai yang haram juga dilakukan. Sehingga banyak juga orang berpikir untuk melakukan hal yang negatif. Biasanya orang-orang yang melakukannya adalah orang yang sudah berputus asa karena tidak bisa mendapat pekerjaan atau orang yang tidak mempunyai skil. Sehingga mereka nekat melakukan kejahatan.
contohnya hal ini terjadi di Indonesia, akibat ledakan penduduk di Jakarta menimbulkan Jakarta menjadi sangat rawan kejahatan. Bagaimana tidak, sebagian besar penduduk Indonesia merantaukan dirinya ke Jakarta untuk kehidupan yang lebih baik. Nyatanya, banyak juga yang semakin melarat sehingga tidak mampu untuk kembali ke kampung halamannya. Sementara penduduk dari daerah lain mulai berdatangan lagi dari seluruh penjuru Indonesia dengan berbagai kepentingan. Hal ini membuat Jakarta semakin padat bukan. Tidak heran kejahatan terjadi disetiap sudut kota Jakarta.
Beberapa bentuk kejahatan yang dapat dikemukakan sebagai berikut :
  1. Perdagangan gelap narkoba
  2. Perdagangan manusia
  3. Sea Piracy ( Pembajakan Laut )
  4. Penyelundupan senjata
  5. Pencucian uang
  6. Terorisme
  7. International Economic Crime
  8. Cyber Crime
  9.  Pencurian dan penyelundupan objek objek budaya
  10.  Perdagangan organ-organ tubuh manusia
  11.  Environmental Crime ( illegal logging, illegal fishing )
  12.   Computer related crime  

No comments:

Post a Comment